Biografi Singkat Narasumber

BIOGRAFI SINGKAT NARASUMBER
BUKU SEJARAH SURADE



Narasumber Ki Kamal

Ki KAMALUDIN

Lahir di Sukabumi tanggal 1 Januari 1951. Selepas pendidikan dasar tahun 1964 menyelesaikan SMP di Jampangkulon (1967).
Kemudian melanjutkan ke SPG Negeri di Sukabumi (1970), masuk DII PGSD-UT hingga memperoleh Sarjana Muda tahun 1994, dilanjutkan Perguruan Tinggi di STKIP PGRI Sukabumi, namun tidak mencapai sarjana penuh pada tahun 1997. Kemudian melanjutkan ke STKIP Siliwangi Bandung. Tapi karena hal yang sangat tidak memungkinkan maka pada tahun 2003 pun belum dapat menuntaskan studinya.

Bekerja sebagai tenaga pendidik (guru) sejak tahun 1973 pada sebuah SD yang berada di Kecamatan Kalapanunggal. Tahun 1991 diangkat menjadi kepala SD Ratumandala sampai sekarang menjabat kepala di SDN 2 Surade.

Beliau senang memainkan alat musik kecapi. Baik karawitan dan kecapi tembang sunda (mamaos Cianjuran), gamelan degung, serta gamelan salendro, angklung dan calung. Beliau juga membuat atau mengarang lagu daerah, juga Indonesia. Berpetualang di alam bebas menjadi kegemaran tambahan, karena dengan alam yang indah panoramanya memberikan inspirasi untuk menunjang hobi menulisnya. Sehingga tulisannya dapat mengisi dari pada halaman koran dan majalah seperti majalah mingguan Sunda Mangle, Koran Galura, Koran Mingguan Pelajar, Koran Giwangkara dan Sipatahunan.

Dari kegemaran memainkan alat musik, beliau dapat meraih beberapa penghargaan seperti :

  • Juara I Lomba Cipta Lagu Indonesia dan Cipta Lagu Daerah pada PORSENI PD II PGRI Kabupaten Sukabumi.
  • Juara I Mengarang Berbahasa Indonesia pada penyelenggaraan PORSENI PD II PGRI Kabupaten Sukabumi tahun 1983
  • Juara III Lomba Menulis Naskah Gending Karesmen Tk. Jawa Barat tahun 1983
  • Juara Pertama Lomba Menulis Guguritan Tk. Keresidenan Bogor tahun 1983.
  • Juara Harapan Lomba Penulisan Naskah Teather Rakyat yang diselenggarakan Dinas P dan K Kabupaten Sukabumi tahun 2002
  • Juara Pertama Lomba Penulisan Naskah Cerita Rakyat se-Kabupaten Sukabumi tahun 2004

Sejak tahun 1967 menelusuri sejarah Surade dan sekitarnya sampai sekarang.

Pada tahun 1967 beliau pernah menulis pada majalah dinding di SPG tentang Jampangmanggung dan Sajarah Surade, dan mendapat apresiasi yang baik dari pembaca yang menjadi motivasi beliau menjadi penelusur sejarah surade dan sekitarnya. Pada tahun 1974, beliau mendapat ceritra tentang Ki Dipati Galunggung dari Bpk. Saleh Danasasmita (sejarawan Jabar) melalui Bapak Ansor Sudaya (Jagamukti).

Pada tahun 1976 kemudian beliau menemukan Piagam Sunan Nalagangsa berceritra tentang batu susuhunan cigangsa.

Tahun 1978 ditemukan piagam demang sacapati melalu Bpk Yoyon kepala SDN Pasirpanjang berceritra tentang Puspadinata Ciranji Ciracap. Yang berceritra tentang Demang Sacapati (berkuasa di Sukapura) 1745-1847 tentang Candra Dinata yang menjurus kepada sejarah Puspadinata.

Masih tahun 1978, beliau menemukan Piagam Dalem Gede dari Bapak Karim (Penilik Kebudayaan Waluran).

Selain itu beliau mulai menelusuri tempat-tempat bersejarah dan mengumpulkan data-data sejarah yang berada di Surade dan sekitarnya dan beliau sering melaksanakan semacam saresehan dengan para sesepuh Surade dan sekitarnya sekitarnya seperti yang tercantum dalam Daftar Informan.

ooOoo

Di salin dari "Buku Sejarah Surade"
Hak Cipta © Baladaka Surade - 0812 1984 3366

Demikian Catatan Kecil tentang :
Terima kasih atas kunjungannya dan "Selamat Berkreasi Semoga Sukses"

Selanjutnya 
« Prev Post
 Sebelumnya
Next Post »

Catatan Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar / saran-sarang yang membangun di sini !

Biografi Singkat Narasumber